> >

Eks Komandan Wagner yang Minta Suaka Norwegia Putuskan Kembali ke Rusia, Sadar Nyawanya Terancam

Kompas dunia | 19 Mei 2023, 11:04 WIB
Eks prajurit Wagner, Andrey Medvedev yang mencari suaka ke Norwegia memutuskan kembali ke Rusia. (Sumber: Gulagu.net Via Radio Free Europe)

OSLO, KOMPAS.TV - Eks komandan Wagner, kelompok tentara bayaran Rusia, yang sempat kabur dan minta suaka ke Norwegia akhirnya memutuskan kembali ke Rusia.

Ia menginginkan pulang ke negaranya, meski menyadari bahwa nyawanya terancam.

Mantan komandan unit Wagner, Andrey Medvedev, sebelumnya sempat meminta suaka dan perlindungan ke Norwegia.

Tetapi ia memutuskan untuk kembali ke Rusia, dan mengeklaim telah meminta bantuan Kedutaan Besar Rusia di Oslo untuk bisa kembali pulang.

Baca Juga: Biden Tegas, Tak Akan Ada Permintaan Maaf atas Bom Atom Hiroshima di Perang Dunia II

“Pada 18 Mei, pejabat misi diplomatik harus mengirimkan permintaan ke Tomsk untuk mengonfirmasikan identitasnya,” ujar Medvedev di video Youtube dikutip dari Radio Free Europe.

Medvedev mengatakan keputusan untuk kembali ke Rusia memang merupakan keinginannya sendiri.

“Ada banyak hal yang terjadi. Saya seperti anak kecil di permainan besar,” kata mantan tentara bayaran itu.

Saya harap hidup saya akan baik di sini. Saya ingin pergi dari semua kebijakan perang, dan tentara, tetapi tampaknya hal tersebut tidak berhasil,” lanjurnya.

Ia menegaskan dirinya menyadari jika kembali ke Rusia nyawanya akan terancam.

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Radio Free Europe


TERBARU