> >

Bocah 14 Tahun Jadi Bandar Narkoba, Ditangkap Terkait Pembunuhan 8 Orang

Kompas dunia | 17 Maret 2023, 13:49 WIB
Ilustrasi penangkapan. (Sumber: Pixabay)

MEXICO CITY, KOMPAS.TV - Seorang bocah berusia 14 tahun dari Meksiko menjadi bandar narkoba dan dijuluki El Chapito atau Little Chapo, telah ditangkap pihak kepolisian.

Ia ditangkap terkait pembunuhan delapan orang yang terjadi pada Januari lalu.

Bocah tersebut dijuluiki El Chapito sebagai referensi dari bandar narkoba terkenal Joaquin “El Chapo” Guzman, seorang bandar narkoba yang kini tengah dipenjara.

Baca Juga: Alasan Menyeramkan Kim Jong-Un Saat Luncurkan Rudal ICBM, demi Sebar Ketakutan ke Musuh

Menurut Departemen Keamanan Publik Federal, bocah yang namanya tak diungkapkan itu diduga melepaskan tembakan dari atas motor ke arah keluarga yang sedang berpesta di Chimalhuacan.

Dikutip dari Daily Star, Jumat (17/3/2023), penyerangan itu juga membuat lima orang dewasa dan dua anak-anak terluka.

Motif dari penembakkan massal itu masih belum terungkap, namun pembunuhan kontrak dan penculikan biasa terjadi di negara itu.

Penangkapan bocah 14 tahun itu terjadi hanya beberapa hari setelah kartel narkoba Meksiko dipaksa meminta maaf setelah membunuh dua dari empat turis Amerika yang diculik.

Pelaku dari kejahatan tersebut juga diserahkan langsung oleh pemimpin kartel narkoba ke pihak berwenang.

Baca Juga: China Lawan Tuduhan AS atas TikTok, Pengamat Serukan Bahaya Pencurian Data

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Daily Star


TERBARU