> >

Seoul Ragu Kim Jong-un Siapkan Putrinya Menjadi Pemimpin: Hierarki Korea Utara Didominasi Lelaki

Kompas dunia | 15 Februari 2023, 15:29 WIB
Dalam foto yang diedarkan pemerintah Korea Utara, pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (tengah kiri), dengan putrinya menghadiri parade militer yang memperingati pembentukan Tentara Rakyat Korea di Lapangan Kim Il Sung di Pyongyang, Korea Utara, Rabu, 8 Februari 2023. Pemerintah Korea Selatan meragukan Kim Jong-un menyiapkan putrinya sebagai suksesor. (Sumber: KCNA via AP)

SEOUL, KOMPAS.TV - Pemerintah Korea Selatan meragukan pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong-un tengah menyiapkan putrinya sebagai suksesor. Putri Kim Jong-un, Kim ju-ae belakangan ini menjadi sorotan usai diungkap di hadapan publik.

Kim Ju-ae, berusia 10 tahun, terlihat menghadiri parade militer besar di Pyongyang di samping ayahnya pada 8 Februari 2023 lalu. Foto anak kecil itu juga akan dicetak Korea Utara dalam perangko.

Baca Juga: Nama Anak Kim Jong-Un Dilarang Digunakan Rakyat Korea Utara, Dipaksa Ubah Nama di Akta Kelahiran

Menteri Unifikasi Korea Selatan Kwon Young-se mempertanyakan dugaan persiapan suksesi dinasti Kim. Ketika menghadiri rapat komite parlemen di Seoul, Rabu (15/2/2023), Kwon menggarisbawahi usia muda Kim Jong-un dan hierarki Korea Utara yang disebutnya patriarkis.

"Terdapat pandangan bahwa (penampilan Kim Ju-ae) ditujukan untuk pembahasan transisi kekuasaan secara turun-temurun," kata Kwon dikutip Associated Press.

"Akan tetapi, mempertimbangkan umur Kim Jong-un (39) dan fakta bawha Korea Utara lebih bersifat patriarkis dibanding kita, ada pertanyaan besar apakah Korea Utara mempersiapkan perempuan untuk mewarisi kekuasaan itu betulan," lanjutnya.

Kwon menyebut penampilan publik Kim Ju-ae sebatas usaha untuk menggaet dukungan publik untuk dinasti Kim sekaligus mempersiapkan transisi kekuasaan secara kekeluargaan pada masa mendatang.

Media-media Korea Selatan sejak lama berspekulasi bahwa Kim Jong-un punya anak laki-laki, paling tua di antara tiga bersaudara. Kim Ju-ae merupakan anak kedua. Sedangkan anak ketiga Kim Jong-un diduga juga perempuan.

Akan tetapi, sejauh ini, baru Kim Ju-ae yang secara resmi dikonfirmasi sebagai anak Kim Jong-un.

Media pemerintah Korea Utara memanggil Kim Ju-ae dengan sebutan "kesayangannya" Kim Jong-un atau anak "yang terhormat." Foto-foto kedekatan Kim Ju-ae dengan ayahnya pun dipublikasikan Pyongyang.

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Purwanto

Sumber : Associated Press


TERBARU