Tentara Rusia Menuju Dua Kota di Zaporizhzhia, Tempat Pertempuran Sengit Terjadi
Krisis rusia ukraina | 23 Januari 2023, 13:57 WIBIa juga mengatakan pertempuran terus meningkat pada pekan ini di wilayah Selatan.
Pada Sabtu (21/1/2023), tentara Rusia mengungkapkan pasukannya telah melakukan aksi ofensif di Zaprizhzhia dan mengklaim telah mengambil lini dan posisi yang lebih menguntungkan.
Baca Juga: Jenderal Norwegia: 180.000 Tentara Rusia dan 100.000 Tentara Ukraina Tewas Jelang Setahun Invasi
Medan pertempuran di selatan Ukraina tergolong cukup tenang pada akhir-akhir ini ketimbang di timur.
Apalagi Rusia telah menarik mundur pasukannya dari Kherson pada November lalu.
Rusia mengklaim telah menganeksasi Zaprizhzhia bersama tiga wilayah Ukraina lainnya, tetapi tak seluruhnya mengontrol wilayah tersebut.
Meski Rusia mengontrol sebagian besar di selatan wilayaj itu, kota utama Zaporizhzhia dan sebelah utara belum jatuh ke tangan Rusia.
Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : The Moscow Times