> >

Tunawisma segera Diberi Tempat Tinggal di Hotel, Kata Walikota Baru Los Angeles

Kompas dunia | 20 Desember 2022, 16:34 WIB
Kondisi tunawisma di Los Angeles (LA), Amerika Serikat. Walikota baru LA Karen Bass mengatakan pemerintahannya segera memindah tunawisma ke hotel untuk mengatasi darurat tunawisma, Minggu (18/12/2022). (Sumber: LA Times)

LOS ANGELES, KOMPAS.TV - Wali kota Baru Los Angeles (LA) Karen Bass akhir pekan lalu mengatakan bahwa dia segera memindahkan tunawisma di wilayahnya untuk tinggal di hotel.

"Langkah ini tidak akan menyelesaikan masalah semua orang, tetapi diharapkan mengatasi masalah banyak orang," kata Bass, Minggu (18/12/2022) menukil Associated Press (AP).

"Program ini tidak memaksa. Ini bukan tiket atau upaya memenjarakan orang. Ini untuk memindahkan orang dari tenda ke hotel atau motel," imbuh dia.

Pada hari pertama menjabat sebagai wali kota LA, Bass mendeklarasikan darurat tunawisma. Anggaran sejumlah USD1,2 miliar saat ini dinilai berlum terlihat dampaknya. Ia berjanji membuat perubahan nyata yang bisa dilihat masyarakat.

Baca Juga: New York Diserang Hama Tikus, Walikota Buka Lowongan Pembasmi Bergaji Rp2,6 Miliar, Minat?

Sebelumnya, Bass juga sudah pernah mengatakan bahwa dia bermaksud memindahkan lebih dari 17.000 tunawisma di LA ke perumahan, dalam rentang setahun pertama periode jabatan. Adapun kota berpenduduk sekitar 4 juta jiwa itu memiliki kurang lebih 40.000 tunawisma.

"Tunawisma sangat terlihat, orang-orang tinggal di tenda atau mobil, dan tidur di luar ruangan, di trotoar, serta di bawah jembatan penyeberangan jalan raya," AP melaporkan.

Baca Juga: Efek Pandemi, Remaja Australia Kesepian walau Lockdown Berakhir

 

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Iman-Firdaus

Sumber : AP


TERBARU