> >

Militer Inggris Waspadai Kehebatan Putin, Bisa Hancurkan Sistem Komunikasi Inggris dari Luar Angkasa

Krisis rusia ukraina | 1 Oktober 2022, 18:35 WIB
Presiden Rusia Vladimir Putin. Militer Inggris mewaspadai kehebatan Putin yang diyakini bisa menghancurkan sistem komunikasi Inggris dari luar angkasa. (Sumber: Russian Presidential Press Service via AP, File)

LONDON, KOMPAS.TV - Komandan militer Inggris mewaspadai kehebatan dari Presiden Rusia Vladimir Putin.

Kepala Pasukan Bersenjata Ingris Laksamana Sir Tony Radakin memperingatkan bahwa Putin bisa menghancurkan sistem komunikasi Inggris dari luar angkasa.

Radakin mengatakan, Putin memiliki kemampuan untuk melakukan serangan yang ditujukan ke GPS dan satelit komunikasi, dipastikan bisa menyebabkan kekacauan bagi Barat.

Putin memang terus mengancam kekuatan Barat sejak awal konflik di Ukraina pada Februari lalu.

Baca Juga: Rusia Buat PBB Tak Berdaya, Veto Resolusi yang Mengutuk Referendum di Ukraina

Ia juga memberi sinyal telah mempersiapkan penggunaan senjata nuklir untuk mempertahankan kedaulatan Rusia.

Situasi sendiri telah mengalami eskalasi, seusai Rusia meresmikan pencaplokan empat wilayah Ukraina, dan ia bisa mengeklaim adanya serangan jika wilayah itu diserang.

Hal itu termasuk jika Ukraina berusaha untuk merebut wilayahnya kembali.

Radikin telah menyoroti berbagai opsi yang bisa digunakan Putin untuk melawan Barat, mulai dari sabotase kapal selam, dan rudal nuklir, hingga perang informasi.

Meski pasukan Rusia dilaporkan mengalami kekalahan di beberapa front di Ukraina, Radikin meminta agar kemampuan Rusia tak diremehkan.

Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Mirror


TERBARU