> >

Demi Hormati Ratu Elizabeth II, Banyak Pelayat Lanjut Usia Alami Dehidrasi dan Terjatuh saat Antre

Kompas dunia | 16 September 2022, 17:37 WIB
Antrean panjang untuk menghormati Ratu Elizabeth II di Windsor, London, Inggris. Antrean panjang dilaporkan membuat pelayat lanjut usia mengalami dehidrasi dan jatuh. (Sumber: AP Photo/Martin Meissner)

LONDON, KOMPAS.TV - Keinginan warga Inggris untuk menghormati dan melihat peti mati Ratu Elizabeth II sehingga menimbulkan antrean panjang, ternyata menyulitkan pelayat lanjut usia.

Dilaporkan, banyak pelayat lanjut usia yang mengalami dehidrasi dan terjatuh saat mengantre.

Antrean panjang terjadi nyaris sejauh 5 kilometer (km), setelah 400.000 orang hendak melihat Ratu Elizabeth II disemayamkan di Aula Westminster pada empat hari ke depan.

Pemerintah Inggris memperingatkan bahwa antrean itu bisa memakan waktu selama 30 jam, dan mengimbau warga harus siap menunggu lama.

Baca Juga: Rusia Ngamuk Putin Tak Diundang ke Pemakaman Ratu Elizabeth II, Disebut Penghujatan dan Tak Bermoral

Namun seperti dikutip dari Mirror, ambulans St John dilaporkan telah merespons lebih dari 232 insiden di dalam antrean sejauh ini.

Penyelenggara dari pemerintahan dituduh tak mempromosikan opsi antrean yang bisa diakses oleh orang lanjut usia, berkebutuhan khusus, dan yang lemah.

 

Paramedis St. John mengatakan mereka telah merawat pasien yang pingsan, dehidrasi, jatuh, dan lecet.

Ambulans St. John mengungkapkan mereka telah merawat lebih dari 400 orang di antrean.

Penulis : Haryo Jati Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Mirror


TERBARU