Tak Takut dengan China, Anggota DPR AS Ikuti Langkah Pelosi Kunjungi Taiwan
Kompas dunia | 15 Agustus 2022, 11:51 WIBTAIPEI, KOMPAS.TV - Anggota DPR Amerika Serikat (AS) tampaknya tak takut dengan China, sehingga melakukan kunjungan ke Taiwan.
Mereka mengikut langkah yang sebelumnya dilakukan Ketua DPR AS, Nancy Pelosi yang pada awal bulan ini mengunjungi Taiwan.
Kunjungan itu dilakukan tanpa pemberitahuan, Minggu (14/8/2022), dipimpin oleh Senator Ed Markey, perwakilan dari Massachusetts.
Anggota DPR AS yang datang terdiri dari John Gramendi, Alan Lowenthal dan Don Byer dari Demokrat, serta Aumua Amata Coleman Radewagen dari Republikan.
Baca Juga: Penduduk Pulau Taiwan Terdekat ke China Ternyata Tak Khawatir dengan Kemungkinan Perang
Dilansir dari CNN, Juru Bicara Markey dalam pernyataannya mengungkapkan kunjungan dua hari tersebut dilakukan sebagai usaha untuk menegaskan kembali dukungan AS untuk Taiwan.
Selain itu juga untuk mendorong stabilitas perdamaian di Selat Taiwan.
Kementerian Luar Negeri Taiwan mengungkapkan, delegasi itu akan bertemu Presiden Tsai Ing-wen, Senin (15/8/2022).
Mereka juga akan bertemu dengan Menlu Taiwan, Joseph Wu, dan melakukan pembicaraan dengan Komite Pertahanan Nasional dan Urusan Luar Negeri parlemen Taiwan terkait masalah perdagangan dan keamanan.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : CNN