Menlu Retno: Neraca Perdagangan Indonesia ke Korsel Surplus 7,4 Triliun Rupiah, akan Ditingkatkan
Kompas dunia | 29 Juli 2022, 03:05 WIBSEOUL, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menyatakan bahwa neraca perdagangan Indonesia terhadap Korea Selatan tercatat surplus 500 juta dolar AS atau sekitar 7,4 triliun rupiah (kurs hari ini).
Hal tersebut disampaikan Retno usai mendampingi Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Korea Selatan Yoon Seok-yeol di Seoul, Kamis (28/7/2022) sore waktu setempat.
Kunjungan ke Korsel merupakan bagian dari safari Jokowi yang telah membawanya ke China dan Jepang pada pekan ini.
"Pada bulan Januari sampai Mei tahun ini, Indonesia sudah memperoleh surplus lebih dari 500 juta dolar," kata Menlu Retno dalam keterangan pers sebagaimana dikutip Antara.
Baca Juga: Temui CEO Perusahaan Korea Selatan, Jokowi Tegaskan Lebih Mudahnya Regulasi Investasi di Indonesia
Retno menyebut, kinerja perdagangan Indonesia ke Korea Selatan mengalami peningkatan signifikan. Apalagi jika mengingat neraca perdagangan Indonesia yang defisit dalam tiga tahun terkini.
Di lain sisi, nilai perdagangan total Indonesia terhadap Korea Selatan juga tercatat meningkat, yakni mencapai lebih dari 18 miliar dolar AS pada 2021, serta 13 miliar dolar AS pada 2020.
Menilik tren positif tersebut, Jakarta berupaya mendorong nilai perdagangan dengan Seoul, salah satunya dengan cara menghilangkan hambatan tarif dan non tarif untuk ekspor produk pertanian.
Korea Selatan sendiri saat ini merupakan negara dengan nilai investasi terbesar keenam di Indonesia.
"Korea Selatan saat ini menduduki posisi keenam. Komitmen penambahan untuk investasi baru sangat jelas," tutur Retno.
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV/Antara