Bagi Warga Bern, Sungai Aare Memberi Banyak Manfaat sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air
Ekslusif dari swiss | 10 Juni 2022, 07:21 WIBBERN, KOMPAS.TV - Putra sulung Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril ditemukan di Bendungan Engehalde, Sungai Aare, Rabu (8/6/2022) waktu setempat.
Koresponden KOMPAS TV Krisna Diantha menunjukkan lokasi ditemukannya jenazah Eril di Bendungan Engehalde, Kamis (9/6/2022).
Lokasi tersebut merupakan pintu air atau bendungan kedua setelah lokasi Eril berenang dan dinyatakan hanyut pada Kamis (26/5/2022).
"Airnya sangat deras di sini, sangat deras, dan orang tidak boleh berenang kira-kira satu kilometer dari sini sudah harus naik ke atas," kata Krisna dalam laporannya secara langsung dari lokasi.
Di tempat tersebut, aliran Sungai Aare dibagi menjadi dua. Pertama, dialirkan seperti sungai biasa dan menuju bendungan selanjutnya. Kedua, dialirkan ke turbin pembangkit listrik tenaga air (PLTA) Felsenau yang dibangun oleh pemerintah setempat.
Baca Juga: Jenazah Eril Ditemukan di Bendungan Engehalde Setelah 2 Pekan Proses Pencarian
"Swiss terkenal dengan energi listrik tenaga air yang dijual ke luar negeri, tapi yang ini (Bendungan Engehalde) saya kira untuk masyarakat Bern saja," kata Krisna.
Listrik yang dihasilkan oleh pembangkit listrik tenaga air di Swiss berasal dari melimpahnya Sungai Aare, yang dimanfaatkan untuk penduduk lokal maupun dijual ke luar negeri.
Bahkan, di hampir semua bagian sungai dibangun bendungan yang ada pembangkit listriknya, hal itu terlihat hingga ke pegunungan tempat mata air sungai ini berasal.
Tidak heran, pemerintah Swiss selalu membangun sebuah PLTA di setiap sungai yang aliran atau arus airnya deras untuk dimanfaatkan oleh kota setempat.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV