Bom Rusia Hantam Sekolah di Luhansk, 60 Orang Tewas, PBB Terkejut
Krisis rusia ukraina | 9 Mei 2022, 05:42 WIB“Sekali lagi kita diingarkan dalam perang ini, seperti konflik lainnya, warga sipil yang harus membayar harga terbesar,” tambahnya.
Sebelumnya Gubernur Luhansk, Serhiy Haidai mengungkapkan ada 90 orang yang bersembunyi di gedung sekolah di Bilohorvika, dan 30 lainnya telah diselamatkan.
Baca Juga: Semua Warga Sipil di Pabrik Baja Mariupol Telah Dievakuasi, Pasukan Ukraina Digempur Rusia
Pihak Rusia sendiri belum berkomentar terkait pengeboman tersebut.
Luhanks merupakan salah satu tempat terjadi pertempuran sengit, setelah pasukan Rusia dan pemberontak mencoba mengepung tentara Ukraina.
Banyak dari wilayah di sana dikontrol oleh pemberontak yang didukung oleh Rusia pada 8 tahun terakhir.
Bilohorivka sendiri dekat dengan kota yang dikuasai pemerintah Ukraina, Severodonetks.
Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : RTE