> >

Penangkap Ular Terkenal Setingkat Steve Irwin Digigit Kobra, Langsung Alami Serangan Jantung

Kompas dunia | 6 Februari 2022, 13:20 WIB
Ilustrasi ular kobra (Sumber: Kompas.com)

KERALA, KOMPAS.TV - Seorang penangkap ular terkenal di India harus dilarikan ke rumah sakit setelah digigit oleh kobra.

Selang empat hari setelah serangan, penangkap ular bernama Vava Suresh itu masih dirawat di ICU, karena mengalami serangan jantung.

Suresh dilarikan ke rumah sakit pada Senin (31/1/2022), malam saat mencoba menangkap kobra di Kottayam, Distrik Kerala.

Dikutip dari Newsweek, Jumat (4/2), ular berbisa tersebut mengngigit Suresh di bagian lututnya.

Baca Juga: Buang Air di Toilet, Kemaluan Pria Ini Digigit Ular Kobra dan Membusuk

Suresh merupakan ahli konservasi satwa liar dan ahli ular terkenal di India.

Ia pun mengukir namanya dengan menyelamatkan ular yang tersesat ke daerah-daerah yang dihuni manusia di Kerala.

Suresh pun kerap disejajarkan dengan konservasionis terkenal Australia, Steve Irwin yang dijuluki Si Pemburu Buaya.

Setelah digigit, Suresh langsung dilarikan ke rumah sakit karena serangan jantung dan dipakaikan ventilator.

Pengawas Kampus Medis Kottayam, T.K Jayakumar mengungkapkan bahwa Suresh sudah tak menggunakan ventilator.

Ia pun sudah bisa bernapas sendiri, dan menunjukkan tanda-tanda peningkatan.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : Newsweek


TERBARU