> >

Bukan Pasukan, Inggris akan Kirim Senjata dan Berikan Sanksi Berat Jika Rusia Serang Ukraina

Kompas dunia | 31 Januari 2022, 06:00 WIB
Menteri Luar Negeri Inggris, Liz Truss memperingatkan Rusia jika masih ingin menyerang Ukraina saat bertemu dengan anggota parlemen di DPR Inggris, Kamis (6/1/2021). (Sumber: AP Photo/Alberto Pezzali, File)

LONDON, KOMPAS.TV - Menteri Luar Negeri Inggris Lizz Truss menegaskan,  pihaknya kemungkinan besar tak akan mengirim pasukan jika Rusia menyerang Ukraina.

Tapi ia wanti-wanti,   bahwa Inggris akan mengirim senjata dan memperkuat sistem sanksinya ke Rusia.

Dengan begitu, menurut Truss,  semua oligarki yang dekat dengan Kremlin tak memiliki tempat untuk bersembunyi.

Ia juga menegaskan Inggris akan memberikan dukungan tambahan kepada sekutu NATO.

Baca Juga: Inggris Ancam Kirim Pasukan Lebih Banyak Jika Rusia Serang Ukraina, Jadi Pesan Untuk Putin

Saat ini Rusia telah menempatkan sekitar 100.000 pasukan, tank, artileri dan rudal di dekat perbatasan Ukraina.

Pihak Ukraina dan Barat menilai bahwa hal itu menjadi usaha Rusia untuk menginvasi Ukraina.

Meski begitu, Rusia membantah bahwa mereka berkeinginan menyerang Ukraina.

Namun, Truss menegaskan kemungkinan besar Putin memang berniat untuk menyerang.

“Kami akan melakukan apa yang kami bisa melalui pencegahan dan diplomasi untuk mendesaknya agar berhenti,” ujarnya dikutip dari BBC.

Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus

Sumber : BBC


TERBARU