Kim Jong-un Wajib Dilindungi Tentara Korea Utara dengan Nyawa, seperti Benteng Tak Tertembus
Kompas dunia | 30 Desember 2021, 12:49 WIBPYONGYANG, KOMPAS.TV - Tentara Korea Utara diwajibkan melindungi Kim Jong-un dengan nyawa mereka.
Hal itu diungkapkan media Korea Utara dalam perayaan 10 tahun berkuasanya Kim Jong-un di negara tertutup tersebut, Kamis (29/12/2021).
Peringatan itu datang saat Korea Utara mengadakan konferensi politik penting selama beberapa hari, di mana para pejabat membahas bagaimana mengatasi kesulitan yang dibawa oleh pandemi Covid-19.
Selain itu, juga diplomasi yang sudah lama tak aktif dengan Amerika Serikat (AS).
Baca Juga: Mengerikan, Kim Jong-un akan Eksekusi Mati Siapa Pun yang Rayakan Natal di Korea Utara
“Tentara dan komandan militer harus menjadi benteng tak tertembus dan dinding antipeluru dalam membelanya (Kim) dengan nyawa mereka,” bunyi pernyataan dari Rodong Sinmun dikutip dari Fox 23 News.
Surat kabar tersebut juga menyerukan pembangunan militer yang lebih modern dan maju untuk berfungsi sebagai penjaga yang diandalkan oleh negara dan rakyatnya.
Mereka juga mengatakan semua pasukan dan rakyat Korea Utara harus menjunjung tinggi kepemimpinan Kim Jong-un dan mendirikan negara sosialis yang kuat.
Korea Utara sebelumnya telah mengeluarkan pernyataan propaganda yang sangat keras, mendesak rakyat bersatu di belakang Kim Jong-un di masa sulit.
Beberapa ahli mengatakan Kim Jong-un telah bergulat dengan momen terberat pada 10 tahun kekuasaannya, karena pandemic Covid-19, sanksi PBB dan kesalahannya dalam mengurus negara.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Fox 23 News