Kamp Pengungsi Palestina di Lebanon Diguncang Ledakan, Belasan Tewas
Kompas dunia | 11 Desember 2021, 10:48 WIBTIRUS, KOMPAS.TV - Sebuah ledakan mengguncang kamp pengungsian Palestina di Tirus, Lebanon pada Jumat (10/12/2021) malam waktu setempat. Ledakan ini dilaporkan bersumber dari gudang penyimpanan senjata yang dilalap api.
Menurut seorang pejabat keamanan Lebanon, setidaknya 12 orang tewas dalam insiden di kamp Burj Shamali itu. Namun, jumlah korban belum bisa diketahui secara pasti.
Laporan awal menyebut ledakan ini bermula dari kebakaran truk tangki. Api kemudian menyebar ke masjid terdekat yang dikontrol oleh Hamas.
Baca Juga: Hari Ini 34 Tahun Lalu, Palestina Mulai Intifadah Pertama ke Israel
Hamas diduga menyimpan persenjataan di dalam masjid. Kebakaran pun memicu ledakan senjata-senjata yang disimpan.
“Saya sedang keluar bersama putri saya dan anak-anaknya, kami sedang berjalan dan tiba-tiba kami mendengar suara. Kami langsung pergi ke arah dinding dan semua orang juga berlarian,” kata Umm Muhammad, seorang saksi mata.
Menurut media setempat, aparat militer Lebanon telah datang mengamankan lokasi kejadian.
Kejaksaan Lebanon pun telah meminta aparat dan ahli persenjataan untuk memeriksa tempat penyimpanan senjata milik Hamas tersebut.
Lebanon sendiri selama ini menjadi rumah bagi puluhan ribu pengungsi Palestina. Terdapat 12 kamp pengungsian utama yang tersebar di negara ini.
Baca Juga: Pengadilan Lebanon Tuntut 68 Orang terkait Bentrok Bersenjata di Beirut
Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Associated Press