> >

Pengakuan Mengejutkan Mike Tyson Pernah Hampir Mati karena Gunakan Racun Katak

Kompas dunia | 19 November 2021, 08:14 WIB
Mantan petinju kelas berat, Mike Tyson, mengaku pernah hampir mati karena menggunakan racun katak. (Sumber: AFP PHOTO / THOMAS SAMSON via Kompas.com)

MIAMI, KOMPAS.TV - Mantan juara tinju kelas berat Mike Tyson mengatakan, dia pernah merasa hampir ‘mati’ saat menggunakan narkoba racun katak.

Mike Tyson mengaku pertama kali menggunakannya empat tahun lalu dan terus menerus menggunakannya.

"Dalam perjalanan saya, saya telah melihat bahwa kematian itu indah," kata Tyson kepada The New York Post di Wonderland, sebuah konferensi di Miami yang didedikasikan untuk psikedelik, microdosing, dan obat-obatan. 

"Hidup dan mati keduanya harus indah, tetapi kematian memiliki reputasi yang buruk. Racun katak telah mengajari saya bahwa saya tidak akan berada di sini (hidup) selamanya. Ada tanggal kedaluwarsa," tambahnya.

Baca Juga: 5 Peristiwa Penting pada 19 Juli: Mike Tyson Dituduh Perkosa Ratu Kecantikan

Racun katak yang digunakan sebagai narkoba diambil dari amfibi meksiko Bufo alvarius, yang juga dikenal sebagai Kodok Gurun Sonora.

Ia hibernasi di bawah tanah selama tujuh bulan, tetapi ketika berada di atas tanah, racunnya dapat diambil untuk menghasilkan pengalaman psikoaktif.

Tyson, sekarang berusia 55 tahun, mengatakan bahwa dia telah menggunakan racun katak sebanyak lebih dari 50 kali dan mengakui menggunakannya karena merasa tertantang.

"Saya melakukannya sebagai tantangan," kenang Tyson. 

Baca Juga: 5 Peristiwa Penting pada 28 Juni: Ulang Tahun Sandiaga Uno sampai Gigitan Mike Tyson

Penulis : Tussie Ayu Editor : Fadhilah

Sumber : USA Today


TERBARU