> >

Kim Jong-un Disebut Telah Dikudeta dan Yang Muncul Sekarang adalah Penyamaran, Apa Benar?

Kompas dunia | 24 Oktober 2021, 17:27 WIB
Kim Jong Un (kiri) dan adik perempuannya, Kim Yo Jong, saat menghadiri pertemuan dengan Presiden Korea Selatan Moon Jae-in pada 27 April 2018. (Sumber: Pyongyang Press Corps Pool via AP)

SEOUL, KOMPAS.TV - Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un dikabarkan telah dikudeta adiknya, Kim Yo-jong, dan yang kerap muncul sekrang adalah penyamaran.

Namun, hal itu dibantah oleh Badan Intelijen Korea Selatan (NIS), Minggu (24/10/2021).

Mereka menegaskan kabar bahwa Kim Yo-jong telah melakukan kudeta terhadap Kim Jong-un adalah kabar tidak benar.

Seperti dilansir dari Yonhap, sejumlah pejabat pemerintah Korea Selatan juga menegaskan bahwa kabar itu tidak benar.

Baca Juga: Lawan Banjir yang Tewaskan 22 Orang, Pasangan Ini Naiki Pot Raksasa ke Upacara Pernikahannya

Sebelumnya tabloid dari merika Serikat (AS), Globe, mengungkapkan Kim Yo-jong telah melakukan kudeta antara 6 Mei hingga 5 Juni untuk menyingkirkan kakaknya.

Laporan media tersebut juga menegaskan Kim Jong-un yang kerap tampil saat ini adalah sebuah penyamaran.

Mereka merujuk pada penampilan Kim Jong-un yang berbeda dibandingkan sebelumnya, khususnya berat badannya yang menurun secara signifikan.

Spekulasi tentang kondisi kesehatan Kim Jong-un sendiri sudah muncul di media sejak tahun lalu.

Namun pada Juli lalu, NIS menepis rumor mengenai kondisi kesehatan Kim Jong-un dan menyebut hal itu tak berdasar.

Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada

Sumber : Yonhap


TERBARU