Pertemuan MEF 2021, Jokowi Jadi 1 dari 10 Kepala Negara Yang Berpidato
Kompas dunia | 18 September 2021, 16:04 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo menghadiri acara Major of Economies Forum on Energy and Climate (MEF) 2021 yang digelar secara virtual pada Jumat (17/9/2021).
Wakil Menteri Luar negeri Mahendra Siregar menyebut, Jokowi adalah satu dari sepuluh kepala pemerintahan yang berbicara pada forum tersebut.
“Presiden Amerika [Serikat] Joe Biden telah mengundang sejumlah negara-negara utama untuk hadir pada pertemuan ini dan pada kesempatan malam ini Bapak Presiden adalah salah satu dari hanya sepuluh kepala pemerintahan lainnya yang hadir dan berbicara dalam pertemuan melalui virtual setting,” ujar Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) Mahendra Siregar, seusai mendampingi Presiden dalam acara tersebut.
Baca Juga: Jokowi Beri Bonus Peraih Medali di Paralimpiade Tokyo 2020, Ini Rinciannya!
Pertemuan MEF 2021 tersebut bertujuan untuk menggalang kerja sama negara-negara utama untuk langkah-langkah konkret yang ambisius untuk mewujudkan ambisi ataupun target dari pertemuan Conference of Parties (COP26) di Glasgow bulan November mendatang.
Secara rinci, Wamenlu menyebut pertemuan ini bertujuan untuk memastikan suhu dunia tidak naik melebihi 1,5 derajat Celcius.
“Secara spesifik adalah, memastikan perubahan suhu dunia tidak akan melebihi 1,5 derajat Celcius” tambahnya.
Penulis : Abdur-Rahim
Sumber : Kompas TV, Sekretariat Presiden