> >

Untuk Pertama Kalinya Dalam Satu Dekade, PM Israel dan Presiden Mesir Bertemu Secara Terbuka

Kompas dunia | 14 September 2021, 05:20 WIB
Presiden Mesir Abdel-Fattah el-Sissi (kanan) bertemu dengan Perdana Menteri Israel Naftali Bennett di Resor Laut Merah Sharm el-Sheikh, Mesir, Senin, 13 September 2021. Ini adalah kunjungan resmi pertama oleh seorang Perdana Penteri Israel sejak 2010. (Sumber: Kantor Media Kepresidenan Mesir via AP)

KAIRO, KOMPAS.TV — Perdana Menteri Israel dan Presiden Mesir mengadakan pertemuan terbuka pertama dalam 10 tahun terakhir, Senin (13/9/2021).

Agenda utama yang mereka bicarakan adalah ketegangan yang meningkat di Jalur Gaza.

Gaza terjepit di antara Israel dan Mesir, ketika kedua negara memberlakukan blokade perbatasan di wilayah itu hingga tingkat yang berbeda-beda sejak 2007.

Saat itu, kelompok militan Islam Hamas mengambil kendali di wilayah Gaza.

Seperti dikutip dari The Associated Press, pertemuan antara Presiden Mesir Abdel Fattah el-Sissi dan Perdana Menteri Israel Naftali Bennett menandakan pencairan yang signifikan dalam hubungan kedua negara.

Sebelumnya, hubungan kedua negara kerap membeku di bawah pendahulu Bennett,  yaitu Perdana Menteri Benjamin Netanyahu.

Baca Juga: Israel Penjarakan Ribuan Warga Palestina termasuk Anak-Anak, Sebagian Tanpa Proses Pengadilan

Mereka bertemu di kota resor Laut Merah Sharm el-Sheikh, menurut pernyataan resmi dari kepresidenan Mesir.

Televisi pemerintah Mesir menunjukkan kedua pemimpin duduk berdampingan di depan kedua bendera nasional.

Pertemuan ini juga dihadiri oleh Kepala Staf Tentara Israel, Menteri Luar Negeri Mesir dan Kepala Dinas Intelijen.

Penulis : Tussie Ayu Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/The Associated Press


TERBARU