> >

AS Peringati 9/11, Taliban Kibarkan Bendera Tandai Dimulainya Kerja Pemerintah Sementara Afghanistan

Kompas dunia | 12 September 2021, 05:50 WIB
Bendera Taliban tampak dilukis di dinding di luar kompleks Kedutaan Besar Amerika Serikat di Kabul, Afghanistan, Sabtu (11/9/2021). (Sumber: AP Photo/Bernat Armangue)

KABUL, KOMPAS.TV – Saat Amerika Serikat (AS) memperingati dua dekade tragedi 11 September 2001 yang dikenal dengan 9/11, Taliban mengibarkan bendera di istana kepresidenan di Kabul, Afghanistan, Sabtu (11/9/2021).

Perdana Menteri Taliban Mohammad Hasan Akhund mengibarkan bendera dalam upacara singkat pukul 11 siang waktu setempat untuk menandai dimulainya kerja pemerintahan sementara Afghanistan secara resmi.

Hal itu diungkap kepala multimedia komisi budaya Taliban Ahmadullah Muttaqi seperti dilansir dari Associated Press, Sabtu (11/9/2021).

Dua dekade lalu, Taliban memerintah Afghanistan dengan tangan besi.

Televisi dilarang, dan pada 11 September 2001, berita tentang serangan 9/11 di AS menyebar ke sudut-sudut jalan ibu  kota Kabul yang gelap dan suram lewat radio.

Baca Juga: Saudara Mantan Wapres Afghanistan Ditembak Mati Taliban

Saat itu, Kabul hanya dihuni kurang dari 1 juta warga. Kota itu juga jarang memiliki aliran listrik.

Dalam dua bulan pasca 9/11, pasukan koalisi dipimpin AS berhasil mengusir Taliban keluar Kabul.

Pada 7 Desember 2001, Taliban dikalahkan dan terpaksa angkat kaki dari benteng terakhir sekaligus tanah spiritual mereka di Kandahar di selatan Afghanistan.

Seorang lelaki tampak menuruni tangga di sebuah lorong saat senja di kota Kabul, Afghanistan, Sabtu (11/9/2021). (Sumber: AP Photo/Felipe Dana)

Kini, dua puluh tahun kemudian, Taliban kembali ke Kabul.

Penulis : Vyara Lestari Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Associated Press

Tag

TERBARU