Empat Tahanan Palestina yang Kabur dari Penjara Israel Tertangkap Lagi
Kompas dunia | 11 September 2021, 15:47 WIBTEL AVIV, KOMPAS.TV - Empat tahanan Palestina yang kabur dari penjara Israel yang berkeamanan tinggi telah ditangkap lagi.
Kepolisian Israel mengungkapkan dua tahanan ditemukan di sebuah tempat parkir, Sabtu (11/9/2021) dini hari.
Sedangkan dua orang lainnya ditangkap di dekat Kota Nazareth, Jumat (10/9/2021).
Pencarian telah dilakukan sejak Senin (6/9/2021), setelah enam tahanan Palestina kabur dari Penjara Gilboa, di utara Israel.
Baca Juga: Campurkan Bubuk Opium ke Masakannya agar Bikin Ketagihan, Pemilik Warung Makan Ditangkap Polisi
Dikutip dari BBC, mereka menggali terowongan di bawah penjara untuk meloloskan diri.
Insiden tersebut menjadi pelarian penjara Palestina pertama dalam rentang waktu 20 tahun.
Media Israel pun menggambarkan pelarian tersebut sebagai blunder yand dilakukan pejabat negara.
Sedangkan grup militan Palestina menggambarkan pelarian itu sebagai aksi heroik.
Para pelarian tersebut dipercaya telah menggali terowongan di bawah sel mereka selama beberapa bulan.
Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : BBC