> >

Masuki Tahun Ajaran Baru, Republik Ceko Memulai Sekolah Tatap Muka

Kompas dunia | 1 September 2021, 20:40 WIB

PRAHA, KOMPAS.TV - Sejumlah sekolah di Republik Ceko menggelar pertemuan tatap muka pada tahun ajaran baru 1 September 2021.

Pemerintah Ceko berencana menggelar tes massal Covid-19 untuk para pelajar.

Baca Juga: Wabah Terkendali, Siswa di Taiwan Mulai Pembelajaran Tatap Muka

Kementerian Kesehatan Ceko menyebut ada tiga tes Covid-19 yang akan diberikan kepada para pelajar pada tahun ajaran baru ini.

Tes pertama akan dilaksanakan pada 1 tanggal September 2021, tes kedua tanggal 6 September 2021 dan tes ketiga 9 September 2021.

Baca Juga: Sekolah Tatap Muka Dimulai, Ini Kata Epidemiolog UGM

Siswa yang menolak tes Covid-19 diwajibkan untuk memakai masker ketika masuk ke dalam kelas.

Ceko adalah salah satu negara di eropa yang memiliki jumlah kasus positif Covid-19 dengan presentase tinggi.

Seluruh sekolah di Ceko ditutup selama pandemi Covid-19 dan baru dibuka pada tanggal 24 Mei 2021 lalu.

Selain Ceko, beberapa negara juga sudah mulai membuka sekolah tatap muka seperti Israel, China, Taiwan, Skotlandia dan Amerika.

Video Editor: Febi Ramdani 

Penulis : aryo-bimo

Sumber : APTN


TERBARU