> >

PM Malaysia Muhyiddin Yassin Resmi Mengundurkan Diri, Namun Tetap Jadi Perdana Menteri Interim

Kompas dunia | 16 Agustus 2021, 15:22 WIB
Perdana Menteri Malaysia, Muhyiddin Yassin. (Sumber: AP Photo)

KUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Perdana Menteri Malaysia, Muhyiddin Yassin resmi mengundurkan diri dari jabatannya.

Pihak Kerajaan Malaysia mengungkapkan Muhyiddin dan kabinetnya telah mengirimkan surat pengunduran dirinya kepada Raja Malaysia, Senin (16/8/2021).

Meski telah mengundurkan diri, Muhyiddin akan berlaku sebagai Perdana Menteri Interim, hingga pemimpin baru ditunjuk.

Seperti dikutip oleh CNBC, pihak kerajaan mengungkapkan bahwa raja berpendapat mengadakan pemilihan umum saat wabah Covid-19, bukanlah pilihan terbaik.

Baca Juga: Muhyiddin Yassin Akhirnya Akan Mundur sebagai Perdana Menteri Malaysia Besok

Muhyiddin memutuskan mengundurkan diri setelah kehilangan mayoritas dukungan di parlemen.

Muhyiddin pun berharap pemerintahan yang baru bisa segera dibentuk, untuk memastikan pemulihan ekonomi dan vaksinasi Covid-19 bisa dilakukan secara berkelanjutan.

Muhyiddin menjadi Perdana Menteri Malaysia menggantikan Mahathir Mohamad yang mundur pada Maret 2020.

Pada beberapa pekan terakhir, tekanan bagi Muhyiddin untuk mundur dari posisinya meningkat setelah anggota parlemen dari UMNO, yang merupakan partai terbesar di koalisi, menarik dukungannya.

Meski bagitu, pada awal bulan ini Muhyiddin mengatakan ia masih memimpin mayoritas dukungan di parlemen.

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : CNBC


TERBARU