> >

Pers Asing: Dari 91 Juta Dosis Vaksin Covid-19 yang Dikirim ke 34 Provinsi, Hanya 75 % Digunakan

Kompas dunia | 4 Agustus 2021, 06:58 WIB
Data baru Kementerian Kesehatan pada Selasa (8/3/2021) seperti dikutip dari Straits Times menunjukkan dari 91 juta dosis yang dikirim ke 34 provinsi di Indonesia sejak Januari, baru 68,6 juta dosis, atau 75 persen yang telah disuntikkan ke populasi sasaran vaksinasi. (Sumber: Kompas.com/Agie Permadi)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Puluhan provinsi di Indonesia sejauh ini dilaporkan lamban dalam melakukan vaksinasi Covid-19, seperti tidak terpengaruh oleh tingginya tingkat penularan varian Delta yang sangat mematikan, seperti dilansir Straits Times, Rabu, (04/08/2021).

Mengutip data  baru Kementerian Kesehatan pada Selasa (8/3/2021),  Straits Times menunjukkan dari 91 juta dosis yang dikirim ke 34 provinsi di Indonesia sejak Januari, baru 68,6 juta dosis, atau 75 persen yang telah disuntikkan ke populasi sasaran vaksinasi.

Provinsi berpenduduk padat, seperti Jawa Barat dengan populasi setara Korea Selatan, dan Jawa Timur, dilaporkn termasuk di antara yang bergerak paling lambat.

Hingga Senin, (02/08/2021) Jawa Barat yang berpenduduk 50 juta jiwa  menerima 11,6 juta dosis vaksin, namun baru 9 juta dosis yang disuntikkan ke masyarakat. Jawa Timur, dengan populasi 40 juta jiwa, menerima 13,2 juta dosis vaksin Covid-19, di mana baru 10,8 juta dosis telah disuntikkan ke masyarakat, menurut data kementerian kesehatan, seperti dilaporkan Straits Times, Rabu, (04/08/2021)

Hanya tiga provinsi - Kepulauan Riau, Kepulauan Riau dan Bangka Belitung - yang telah sepenuhnya menggunakan vaksin Covid-19 yang dikirim ke mereka.

Indonesia menargetkan untuk memvaksinasi 214 juta orang, atau sekitar tiga perempat dari populasi pada akhir tahun 2021, termasuk mereka yang berusia antara 12 dan 18 tahun. Sejauh ini, sekitar 20 juta telah menerima kedua suntikan tersebut.

Presiden Joko Widodo mengatakan Indonesia melakukan pendekatan tiga arah dalam memerangi gelombang Covid-19: meningkatkan vaksinasi; menerapkan protokol kesehatan yang ketat; dan meningkatkan pengujian dan penelusuran.

“Pertama, kami mempercepat vaksinasi terutama di daerah dengan mobilitas dan aktivitas ekonomi tinggi. Pengujian dan penelusuran akan dilanjutkan dengan isolasi dan pengobatan,” kata Jokowi hari Senin malam, ketika mengumumkan perpanjangan lockdown sebagian selama seminggu hingga 9 Agustus, terutama di sebagian Jawa dan Bali.

Baca Juga: Perhimpunan Dokter Kandungan Minta Ibu Hamil Jangan Ragu Untuk Ikut Vaksinasi Covid-19

Untuk ibu hamil yang akan menjalani vaksinasi Covid-19, yang paling penting, usia kehamilannya di atas 3 bulan, tekanan darah di bawah 140/90 mmHg, serta tidak ada tanda maupun keluhan terkait preeklamsia berat seperti nyeri kepala, nyeri rematik, gangguan pandangan, kaki bengkak, atau hipertensi, kata Prof. Budi Wiweko, yang juga guru besar FKUI Selasa, 03 Augstus 2021 (Sumber: Antara)

Presiden Joko Widodo berjanji  akan mendirikan fasilitas karantina yang lebih terpusat dan menjamin ketersediaan pasokan obat-obatan dan oksigen.

Lockdown yang dimulai pada 3 Juli mencakup sebagian Jawa dan Bali, dan 15 kota dan kabupaten lainnya di tempat-tempat seperti Sumatera dan Sulawesi.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV/Straits Times


TERBARU