Dipecat Usai Terekam Lumuri Bajunya dengan Lumpur, Jurnalis TV Jerman Minta Maaf
Kompas dunia | 24 Juli 2021, 10:17 WIBBERLIN, KOMPAS.TV - Jurnalis TV Jerman, Susanna Ohlen, meminta maaf atas perilakunya yang melumuri bajunya dengan lumpur sebelum melakukan siaran langsung.
Hal itu kemudian terekam kamera dan videonya pun viral di media sosial.
Ohlen saat itu tengah melakukan liputan dari salah satu kota yang terdampak banjir parah di negara tersebut pekan lalu.
Perempuan berusia 39 tahun itu mengungkapkan, ia melakukan hal itu karena malu melaporkan dari tempat kejadian dengan baju bersih.
Baca Juga: Banjir dan Longsor di Maharastra India, 47 Tewas dan Puluhan Hilang
Stasiun TV RTL, yang merupakan tempat Ohlen bekerja memecatnya karena dianggap melanggar standar mereka, setelah video itu viral.
Insiden itu terjadi saat ia melaporkan peristiwa banjir besar yang telah menelan ratusan jiwa itu dari Bad Muenstereifel di Rhine-Westphalia Utara.
Pada pernyataannya seperti dilansir dari BBC, Ohlen mengakui ia telah melakukan kesalahan.
Ohlen mengungkapkan, dirinya ikut memberi bantuan sehari sebelum liputan untuk siaran program RTL Good Morning Germany, Minggu (19/7/2021).
Namun ia mengungkapkan, sebelum memberikan laporan Ohlen merasa malu berdiri di depan kamera dengan baju yang bersih.
Penulis : Haryo Jati Editor : Fadhilah
Sumber : BBC/RTL