Diserang Roket! Presiden Afghanistan Tetap Lanjutkan Salat Idul Adha di Halaman Istana
Kompas dunia | 21 Juli 2021, 12:56 WIBAFGHANISTAN, KOMPAS.TV – Suara dentuman roket yang jatuh terdengar di dekat Istana Kepresidenan Afghanistan saat melaksanakan Salat Idul Adha pada Selasa, 20 Juli 2021.
Ledakan roket terdengar jatuh beberapa kali. Roket ini ditembakkan pada pukul 08.00 waktu setempat di wilayah Kepresidenan, sejumlah kedutaan dan kantor pemerintahan.
Meski adanya ledakan roket ini, Presiden Ashraf Ghani tetap melanjutkan salat meski ledakan terdengar. Sejumlah pihak pengamanan berjaga-jaga. Ada beberapa orang yang terlihat ingin melarikan diri, namun urung karena melihat salat masih dilanjutkan.
Presiden Afghanistan pun tetap berpidato di podium seusai salat Idul Adha.
Kelompok ISIS Afghanistan menyatakan bertanggung jawab atas serangan ini.
Juru bicara kementerian dalam negeri Mirwais Stanekzai menyatakan, tiga roket mendarat di ibu kota Kabul.
"Hari ini, musuh Afghanistan meluncurkan roket yang mendarat di sejumlah tempat di Kabul," kata dia.
Dilansir Al Jazeera, Stanekzai menerangkan ketiganya mendarat di lokasi berbeda dan tengah diinvestigasi pasukan keamanan.
Video Editor: Lisa Nurjannah
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : APTN