Siprus Dilanda Kebakaran Hutan Hebat, Minta Bantuan Masyarakat Internasional
Kompas dunia | 4 Juli 2021, 10:02 WIB“Ini merupakan kebakaran hutan terburuk dalam sejarah Siprus,” kata Direktur Departemen Kehutanan Siprus Charalambos Alexandrou kepada Omega TV.
Ia juga mengungkapkan batas api membentang setidaknya sejauh 40 km.
Sedangkan Presiden Siprus Nicos Anastasiades mengatakan itu sebagai hari yang tersulit dan saat ini prioritasnya tak ada lagi nyawa yang hilang.
Baca Juga: Insiden Polisi dengan Kelompok Bersenjata Tak Berlisensi di Massachusetts AS, 11 Orang Ditangkap
Ia juga berterima kasih terhadap Yunani dan Israel karena telah mengirimkan pesawat pemadam kebakaran dari Kepulauan Mediterranian.
Italia juga mengirimkan pesawat untuk membantu memadamkan kebakaran hutan.
Kepala Manajemen Krisis Komisi Eropa Janez Lenarcic mengatakan, respons terkoodrinasi sedang berlangsug dengan mobilisasi kapasitas pemadam kebakaran udara.
Komisi tersebut juga mengungkapkan satelit darurat UE, Copernicus, juga telah diaktifkan untuk melacak api dan menilai daerah yang terkena dampak kebakaran.
Penulis : Haryo Jati Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV