Warga India Berdoa kepada Dewi Corona, Meminta Agar Wabah Covid-19 Berakhir
Kompas dunia | 14 Juni 2021, 20:03 WIBUTTAR PRADESH, KOMPAS.TV - Warga desa di India berdoa kepada Dewi Corona agar wabah Covid-19 bisa segera berakhir.
Warga Desa Shuklapur di Distrik Paratpgarh, Uttar Pradesh membangun kuil pemujaan Dewi Corona dan berdoa kepadanya agar virus mematikan itu punah.
Patung Dewi Corona di kuil pemujaan tersebut menggunakan masker berwarna hijau.
Para warga desa tersebut mempersembahkan air suci, bunga dan kuil berwarna kuning, di mana mereka menempatkan patung dari Corona Mata.
Baca Juga: Netanyahu Lengser, Akhiri 12 Tahun Pemerintahannya di Israel, Ini Penggantinya
“Mungkin dengan restunya kepada penduduk desa, desa kami dan semua orang di dalamnya bisa tenang,” salah seorang penduduk desa bernama Sengeeta dikutip dari The Wire, Jumat (11/6/2021).
Para penduduk desa mengumpulkan donasi untuk membangun kuil pemujaan ini.
“Penduduk secara kolektif membangun kul dengan kepercataan bahwa berdoa kepada dewa akan menawarkan kelonggaran dari orang-orang yang menderita Covid-19,” ujar salah seorang penduduk desa kepada ANI.
Di desa Shuklapur sendiri saat ini masih ada sejumlah kasus yang terjadi di sekitar distrik Pratapgarh.
Namun, jumlahnya jauh lebih rendah dibandingkan saat puncak dari pandemi Covid-19.
Baca Juga: India Catat Kematian Harian Tertinggi Dunia Akibat Covid-19 Usai Negara Bagian Bihar Revisi Data
Pemujaan terhadap Dewi Corona sebelumnya juga terjadi di Coimbatore, Tamil Nadu.
Pejabat dari Kamatchipuri Adhinam sebelumnya menguduskan Corona Devi, patung dewa hitam bertinggi 4,5 meter, untuk melindungi masyarakat dari virus itu.
India sendiri mulai mengalami penurunan kasus baru Covid-19.
Kementerian Kesehatan India, Sabtu (12/6/2021), melaporkan 84.332 kasus baru, dan menjadi yang terendah pada dua bulan terakhir.
Penulis : Haryo Jati Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV