Nenek di India Pulang ke Rumah setelah Diyakini Meninggal akibat Covid-19 dan Dikubur
Kompas dunia | 4 Juni 2021, 13:11 WIBANDHARA KRISHNA, KOMPAS.TV - Seorang nenek di India pulang ke rumahnya setelah sempat dikubur usai dinyatakan meninggal karena Covid-19.
Nenek Bernama Muthalya Girijamma itu pulang pada Rabu (2/6/2021), atau sehari setelah upacara kematiannya.
Insiden tak lazim ini terjadi di Desa Christianpet Jaggaiyapet, Distrik Andhara Krishna, India.
Girijamma sebelumnya dinyatakan meninggal karena Covid-19 di Rumah Sakit Vijayawada, dan pihak keluarga menerima jasad yang diyakini dirinya telah dibungkus.
Baca Juga: Hukuman Mati karena Hina Nabi Muhammad Dibatalkan, Pasangan Non-Muslim Pakistan Dibebaskan
Pihak keluarga pun kemudian menguburkannya pada 15 Mei lalu.
Seperti dikutip dari NDTV, nenek berusia 70 tahun itu dilarikan ke Rumah Sakit Umum Vijayawada untuk perawatan Covid-19 pada 12 Mei.
Suaminya, Muthalya Gadayya pun selalu mengunjunginya secara rutin.
Namun, pada 15 Mei, ia tak menemukan istrinya di bangsal Covid-19.
Setelah mencarinya ke bangsal yang lain ia pun tak bisa menemukannya.
Penulis : Haryo Jati Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV