> >

Pengakuan Joe Biden, Tak Ingin Berseteru dengan China dan Rusia

Kompas dunia | 29 April 2021, 16:26 WIB
Presiden AS, Joe Biden berpidato di depan kongres di Gedung Capitol, Rabu (28/4/2021) pada 100 hari kepemimpinannya. (Sumber: Melina Mara/The Washington Post via AP, Pool)

WASHINGTON, KOMPAS.TV - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden mengaku bahwa dirinya tak ingin berseteru dengan China dan Rusia.

Hal tersebut diungkapkannya pada pidato pertama di Kongres di Gedung Capitol, Washington, Rabu (28/4/2021), yang juga menandai 100 hari kepemimpinannya.

Pada pidato pertamanaya tersebut Biden menegaskan fokusnya adalah memperbarui diplomasi.

Baca Juga: Studi di Inggris Ungkap Satu Dosis Vaksin Covid-19 Dapat Kurangi Penularan Hingga Setengahnya

Biden mengatakan kepada anggota parlemen bahwa mereka harus menunjukkan demokrasi bisa bekerja dengan baik.

“Kita sedang berkompetisi dengan China dan negara lainnya untuk meraih kemenangan di abad ke-21,” katanya dikutip dari TRT World.

“Para diktator berpikir demokrasi tak bisa bersaing,” lanjutnya.

Baca Juga: Biden Hubungi Erdogan Sebelum Resmi Akui Genosida Armenia oleh Kesultanan Ottoman

Biden pun mengungkapkan dirinya sudah berbicara dengan Presiden China, Xi Jinping, apa yang diinginkannya dari hubungan kedua negara.

“Kami menyambut kompetisi, dan bahwa kami tidak mencari konflik,” tutur penerus Donald Trump tersebut.

Penulis : Haryo Jati Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU