Media AS sebut "The Lord of the Rings" Akan Jadi Serial TV Termahal yang Pernah Diproduksi
Kompas dunia | 18 April 2021, 00:35 WIBLOS ANGELES, KOMPAS.TV - Serial televisi bertema fantasi besutan Amazon Studios "The Lord of the Rings" akan menelan biaya sekitar 465 juta dolar AS hanya untuk musim pertama, menjadikannya serial televisi termahal yang pernah diproduksi, demikian dilansir The Hollywood Reporter, salah satu publikasi hiburan terkemuka di Amerika Serikat (AS), pada Jumat (16/04/2021).
Didasarkan pada novel "The Lord of the Rings" karya J.R.R. Tolkien, serial yang telah lama dinanti ini akan dibuat di Selandia Baru. Serial ini berlatar pada Zaman Kedua Middle-earth sebelum peristiwa dalam rangkaian novel dan film Lord of the Rings.
Amazon memperoleh hak penayangan di televisi untuk "The Lord of the Rings" dengan merogoh 250 juta dolar AS pada 2017.
"Ini sungguh luar biasa ... ini akan menjadi serial televisi terbesar yang pernah dibuat," kata Menteri Pembangunan Ekonomi dan Pariwisata Selandia Baru Stuart Nash, seperti dikutip media itu.
Baca Juga: Genius, Serial TV Tentang Kehidupan Albert Einsten
Sebagai perbandingan, serial drama fantasi HBO "Game of Thrones" menghabiskan biaya produksi sekitar 100 juta dolar AS per musim, dengan biaya per episode mulai dari sekitar 6 juta dolar AS untuk musim pertama dan akhirnya naik menjadi sekitar 15 juta dolar AS per episode di musim kedelapan, ungkap The Hollywood Reporter.
Trilogi film "The Lord of the Rings" yang dibuat berdasarkan novel berjudul sama, termasuk "The Fellowship of the Ring" (rilis 2001),
"The Two Towers" (2002), dan "The Return of the King" (2003), meraup hampir 3 miliar dolar AS di box office global. Selesai
Penulis : Edwin-Shri-Bimo
Sumber : Kompas TV