Mengerikan, Ratusan Buaya Ganas Kabur dari Tempat Penangkaran
Kompas dunia | 7 Maret 2021, 11:16 WIBCAPE TOWN, KOMPAS.TV - Ratusan buaya ganas kabur dari tempat penangkaran di Afrika Selatan.
Reptil ganas pemakan manusia itu dilaporkan telah melarikan diri secara besar-besaran dari peternakan di Provinsi Western Cape, Jumat (5/3/2021).
Mereka kemudian berlari ke arah Sungai Breede dan langsung berenang ke perairan tersebut.
Baca Juga: Terjadi Kudeta Militer, Ini Sejarah Negara Myanmar yang Dulunya Bernama Burma
Seperti dikutip dari Daily Star, laporan sejauh ini baru 40 yang terlihat, dengan 28 do antaranya berhasil ditangkan dan tujuh harus dibunuh.
Enam lainnya telah terlihat, tetapi kemudian bisa menghindari penangkapan.
Namun, jumlah pasti berapa banyak buaya dengan panjang yang diperkirakan mencapai 1,5 meter saat ini masih belum jelas.
Baca Juga: Penyebaran Covid-19 di Tingkat Lokal Terkendali, Brunei Darussalam Longgarkan Pembatasan Sosial
“Apakah 100 atau 1.000? Kami masih belum tahu,” ujar Juru Bicara Penangkaran Cape Nature, Petro Van Rhyn.
Dia mengungkapkan tim pengembalian saat ini masih menghitung jumlah pasti dari buaya yang kabur.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV