Detik-detik Baku Tembak Polisi AS dan Buronan di Jalan Raya
Kompas dunia | 5 Februari 2021, 12:32 WIBNEW MEXICO, KOMPAS.TV - Petugas polisi negara bagian New Mexico, Amerika Serikat terlibat baku tembak dengan seorang buronan di wilayah Luna County, Kamis (4/2/2021) waktu setempat.
Baku tembak terjadi setelah salah seorang polisi ditembak oleh buronan saat sebelumnya kejar-kejaran terjadi di jalan bebas hambatan.
Atas penembakan kepada seorang petugas, polisi pun melepaskan tembakan ke pelaku, hingga pelaku juga tewas dalam baku tembak.
Atas insiden ini, The Las Cruces Police Department menutup akses jalan yang ada di sekitar lokasi kejadian. Jalan baru akan dibuka jika proses investigasi telah selesai.
Polisi pun mengimbau pengendara di area tersebut untuk mencari jalur alternatif lainnya.
Sementara itu, Gubernur New Mexico Michelle Lujan Grisham meminta seluruh gedung perkantoran di New Mexico mengibarkan bendera setengah tiang mulai Jumar hingga Selasa pekan depan, untuk menghormati tewasnya seorang polisi yang tertembak dalam tugas.
Baca Juga: Mengapa Polisi AS Tak Berdaya Saat Terjadi Kerusuhan di Gedung Capitol
Penulis : Laura-Elvina
Sumber : Kompas TV