Taman Studio Ghibli akan Dirikan Kastil Asli Film Howl's Moving Castle
Kompas dunia | 4 Februari 2021, 16:01 WIBJEPANG, KOMPAS.TV - Taman hiburan Studio Ghibli di Jepang yang akan dibuka pada tahun depan dikabarkan sedang membangun kastil asli dalam film Howl's Moving Castle Kamis (04/02/2021) melansir IGN.
Sayangnya, kastil tersebut tidak dapat bergerak seperti dalam filmnya dan ukuran kastil itu sedikit diperkecil.
Para penggemar film tersebut tidak perlu khawatir. Karena kastil itu dibangun dengan megah, laporan dari Tokyo Shimbun mengatakan kastil itu akan memiliki tinggi seperti gedung empat hingga lima lantai.
Baca Juga: Keren! Sherina Munaf Akan Menyanyikan Soundtrack di Film Animasi Terbaru Studio Ghibli
Sebuah meriam bagian tengah di dalam kastil dikabarkan Tribunnews.com dapat bergerak sehingga pengunjung dapat melihat bagian dalamnya. Sebuah restoran juga akan dibangun di sekitar area itu.
Kastil itu menjadi bagian dari area Taman Witch's Valley, salah satu dari lima area di taman yang bertema film Ghibli.
Pembangunan di desa Princess Momonoke, hutan Dondoko dari Totoro, area Springtime of Life yang menampilkan elemen dari film The Cat Returns dan Whispers of the Heart dikabarkan sudah mulai digarap.
Elemen Kiki's Delivery Service juga termasuk dalam area Taman Witch's Valley.
Pembangunan dijadwalkan akan dimulai pada 1 April 2021.
Taman Studio Ghibli ini rencananya akan dibuka pada tahun 2022. Namun, untuk area Witch's Valley dan Princess Momonosuke akan dibuka pada tahun depannya.
Penulis : Danang-Suryo
Sumber : Kompas TV