> >

Pengamanan Pelantikan Joe Biden, 25 Ribu Pasukan Garda Nasional Dikerahkan

Kompas dunia | 21 Januari 2021, 05:01 WIB

WASHINGTON DC, KOMPAS.TV - Beberapa jam sebelum pelantikan Presiden terpilih, Joe Biden dan wakilnya Kamala Harris, Presiden ke 45 Amerika Serikat, Donald Trump meninggalkan gedung putih.

Trump terlihat keluar dari Gedung Putih didampingi Melania Trump.

Keduanya menaiki helikopter dan disebut akan langsung menuju Maryland.

Ini artinya, baik Trump maupun Melania dipastikan tidak menghadiri pelantikan Presiden terpilih Joe Biden dan wakilnya Kamala Harris secara langsung.

Presiden dan Wakil Presiden Amerika Serikat terpilih Joe Biden dan Kamala Harris dalam beberapa jam ke depan akan diambil sumpahnya menjadi Presiden dan Wakil Presiden Amerika Serikat periode 20 Januari 2021 hingga 19 Januari 2025.

Untuk mengamankan pelantikan ini, lebih dari 25 ribu Pasukan Garda Nasional disebar ke sejumlah titik di Ibu Kota Washington DC.

 


 

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU