Sinterklas Kunjungi Sebuah Rumah Jompo, 18 Penghuni Meninggal Karena Covid-19
Kompas dunia | 27 Desember 2020, 13:57 WIBMOL, KOMPAS.TV - Setidaknya 18 penghuni sebuah rumah jompo meninggal karena Covid-19, setelah dikunjungi oleh Sinterklas.
Tragedi ini terjadi di Rumah Jompo Hemelrijk, Mol, Belgia. Sinterklas yang datang ke rumah jompo tersebut pada awal Desember ini dipastikan positif Covid-19.
Sebuah gambar menunjukkan sang Sinterklas, yang tak menyadari dirinya telah terinfeksi Covid-19 berfoto dengan para manula di rumah jompo tersebut.
Baca Juga: Komisi I DPR: Orang Asing Kunjungi Markas FPI Pegawai Badan Intelejen Jerman
Seperti diungkapkan VRT dilansir dari Daily Star, angka kematian di rumah jomp tersebut meningkat sepanjang bulan ini.
Setidaknya ada lima penghuni yang meninggal pada malam Natal dan di hari Natal, yang membuat jumlah kematian di sana karena Covid-19 mencapai 18 orang.
Dikabarkan setidaknya 121 orang dan 36 staf telah dipastikan terjangkit wabah tersebut.
Baca Juga: Kisah George Blake, Agen Ganda Terkenal saat Perang Dingin yang Baru Meninggal di Usia 98 Tahun
Saat ini memang tengah dilakukan penyelidikan terkait asal mula wabah tersebut.
Meski begitu, kecurigaan meningkat karena kehadiran Sinterklas yang sudah terlebih dulu terinfeksi Covid-19.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV