> >

Adik Kim Jong-Un Kecam Menlu Korsel Seusai Pertanyakan Tak Ada Covid-19 di Korea Utara

Kompas dunia | 10 Desember 2020, 17:20 WIB
Adik pemimpin Korea Utara Kim Jong-un, Kim Yo-jong. (Sumber: AP)

PYONGYANG, KOMPAS.TV - Kim Yong-jong, adik pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un mengecam Menteri Luar Negeri Korea Selatan, Kang Kyung-wha.

Hal itu terkait ucapan Kang Kyung-wha yang mempertanyakan klaim tidak adanya kasus Covid-19 di Korea Utara.

Pernyataan itu diungkapkan oleh Kang Kyung-wha saat menghadiri forum keamanan di Bahrain bulan lalu.

Baca Juga: Langkah Pembalasan, China Berlakukan Pembatasan pada Pejabat AS yang Ingin Masuki Hong Kong

Mendengar hal tersebut, Kim Yo-jong mengkritik Kang Kyung-wha yang dianggapnya mengeluarkan pernyataan sembrono.

Dia menegaskan pernyataan tersebut akan semakin membekukan hubungan antara kedua negara Korea.

“Hal ini dapat dilihat sebagai ucapan sembrono yang dibuat tanpa mempertimbangkan konsekuensi bahwa dia telah semakin mendinginkan hubungan beku antara Korea Utara dan Selatan,” ujarnya dikutip KCNA, Rabu (9/12/2020).

Baca Juga: Ketahuan Meretweet Klaim Trump, Kedutaan Besar China Ungkap Akun Twitternya Diretas

“Kami tak akan pernah melupakan kata-katanya dan mungkin dia harus membayarnya dengan sangat banyak,” tambah sosok yang disebut sebagai pemimpin nomor dua di Korea Utara itu.

Kim Jong-un memang selalu menggembor-gemborkan bahwa di negaranya taka da kasus Covid-19.

Penulis : Haryo-Jati

Sumber : Kompas TV


TERBARU