Sadis, Nenek yang Tengah Sekarat Ini Malah Disatroni Pencuri Saat Butuh Pertolongan
Kompas dunia | 24 Oktober 2020, 15:20 WIBLANCASHIRE, KOMPAS.TV - Seorang nenek yang tengah sekarat mengalami pencurian, dari seseorang sebelumnya akan memberi bantuan.
Tragedi tersebut terjadi pada 16 Oktober pukul 3 Pagi di Brierfeld, Lanchashire, Inggris.
Kejadian ini bermula ketika suami sang nenek pergi keluar rumah untuk mencari pertolongan.
Baca Juga: Umumkan Israel dan Sudan Sepakat Lakukan Normalisasi Hubungan, Trump Sempat Ejek Biden
Saat itu, sepasang muda-mudi yang tengah lewat menawarkan diri untuk menghubungi ambulans.
Menurut polisi, sang suami yang sudah berusia sekitar 80 tahun, naik ke atas untuk menemani istrinya. Namun, bukannya memanggil ambulans, pria dan wanita itu malah mencuri.
Diketahui dompet dan handphone milik sang nenek dilaporkan telah dicuri.
Baca Juga: Pesawat Latih Angkatan Laut AS Jatuh, Dua Orang Tewas
Ironisnya, sang nenek meninggal tak lama kemudian. Tetapi kamera CCTV di depan rumah sang nenek menangkap rekaman sepasang laki-laki dan perempuan yang diduga pelaku
Polisi dikabarkan tengah berusaha mencari kedua orang tersebut atas kaitannya dengan insiden pencurian itu.
Penulis : Haryo-Jati
Sumber : Kompas TV