Bocah 3 Tahun Dilarikan ke Rumah Sakit akibat Luka Bakar Usai Bermain Hand Sanitizer
Kompas dunia | 1 September 2020, 08:29 WIBJAKARTA, KOMPASTV – Captain Chuenbubpha (3) dilarikan ke rumah sakit setempat di Thailand karena mengalami luka bakar akibat bermain hand sanitizer.
Peristiwa tersebut terjadi saat Captain dan kakaknya, dan Nonoe (5) ingin berangkat ke sekolah di Samut Prakan, 26 Agustus lalu.
Awalnya Captain sedang bercanda bersama sang kakak. Ia kemudian mengambil hand sanitizer dan mengoleskan ke lengan dan tangan, sebelum terciprat ke seragamnya.
Baca Juga: FDA Tarik Hand Sanitizer Berbahaya yang Mengandung Metanol
Kemudian Captain menyemprot hand sanitizer ke Nonoe. Nonoe balik bercanda dengan menyiramkan pembersih tangan itu ke adiknya.
Tetapi, dua anak itu kemudian mengambil korek yang terletak di laci kamar tidur orangtua mereka, Nonoe lalu menyalakannya.
Baju seragam Captain yang sebelumnya terkena hand sanitizer, langsung terbakar dalam beberapa detik dan berteriak kesakitan.
Sang paman, Thanwa Chuenbubpha, yang saat itu sedang sarapan di ruangan bawah segera pergi ke atas begitu mendengar jeritan Captain.
Baca Juga: Main Hand Sanitizer, Bocah Luka Bakar 30 Persen
Pemuda 26 tahun itu mengungkapkan, dia begitu terkejut dan tak tahu harus berbuat apa saat leher, dada, dan lengan keponakannya terbakar.
Penulis : Johannes-Mangihot
Sumber : Kompas TV