> >

Awas! 5 Barang Elektronik Ini Ternyata Tak Boleh Dicolokkan ke Stopkontak Tambahan

Tips, trik, dan tutorial | 23 Maret 2022, 07:54 WIB
Foto ilustrasi stopkontak tambahan. Barang elektronik yang tak boleh dicolokkan ke stopkontak kabel/terminal (Sumber: Pixabay/congerdesign)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seiring perkembangan zaman, barang elektronik kini semakin berkembang untuk memudahkan pekerjaan di rumah.

Namun, sejumlah barang elektronik ternyata memiliki perlakuan khusus, termasuk tidak boleh dicolokkan ke stopkontak tambahan.

Stoptkontak tambahan atau extension stopkontak adalah soket tambahan yang digunakan sebagai tambahan stopkontak utama di dinding.

Biasanya alat ini menggunakan kabel panjang sehingga menjangkau tempat yang jauh dari stopkontak utama.

Sayangnya, tidak semua barang elektronik boleh dihidupkan dengan aliran listrik dari stopkontak tambahan ini karena beberapa hal, termasuk daya listrik dan faktor keamanan.

Baca Juga: Hati-hati! Ini 4 Penyebab Water Heater di Shower Bisa Menyetrum

Barang elektronik yang tidak boleh dicolokkan ke stopkontak tambahan

Lantas, apa saja barang elektronik yang tidak boleh dicolokkan ke stopkontak tambahan dan harus dialiri listrik dari stopkontak utama?

Berikut daftarnya, merangkum dari Bob Vila, Rabu (23/3/2022):

1. Kulkas atau freezer

Peralatan besar seperti kulkas atau freezer ini harus dicolokkan langsung ke stopkontak utama karena membutuhkan data yang besar. 

Mencolokkan kabel kulkas ke soket ekstensi atau stopkontak tambahan akan membuat stopkontak tambahan terbebani.

2. Microwave

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Gading-Persada

Sumber : Bob Vila


TERBARU