> >

Hoaks Kata Omicron Memiliki Arti Akhir Zaman | News Or Hoax

News or hoax | 24 Januari 2022, 09:20 WIB

KOMPASTV - Beberapa waktu lalu beredar di media sosial facebook yang menyebutkan nama omicron varian baru virus korona memiliki arti akhir zaman dalam bahasa Yunani. Nama omicron diklaim berasal dari gabungan kata omega yang berarti akhir dan chonos yang berarti waktu.

Namun, setelah dicek kebenaran informasinya, klaim yang menyatakan arti dari omicron adalah akhir zaman tersebut tidak benar atau hoaks.

Dilansir dari reuters 7 Desember 2021 lalu, pakar studi Yunani Olaf Almqvist yang merupakan dosen studi yunani dan klasik di Universitas Santa Andrews membantah informasi tersebut.

“omicron adalah bahasa yunani untuk p kecil sebagai lawan dari omega yang berarti besar. Klaim bahwa omicron berarti akhir zaman adalah salah dan didasarkan pada kesalahan membaca omicron, di mana om adalah singkatan dari omega dan kron untuk chonos yang berarti waktu.

Jadi bahasa Yunani yang menyatakan omicron yang berarti akhir zaman adalah tidak benar atau hoaks.

Penulis : Krisna-Aditomo

Sumber : Kompas TV


TERBARU