> >

Benarkah Mengonsumsi Daging Sapi Bisa Meningkatkan Gairah Seks? Ini Penjelasannya

Tips, trik, dan tutorial | 20 Juli 2021, 22:30 WIB
Ilustrasi daging sapi untuk meningkatkan gairah seks. (Sumber: Natalie Lisovskaya)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Selama ribuan tahun, manusia telah mencari cara untuk meningkatkan pengalaman seksualnya, termasuk makanan yang baik untuk meningkatkan gairah seks.

Hal ini penting untuk diketahui bagi pasangan yang sedang mengalami penurunan gairah seks terkait makanan mana yang harus dimakan untuk meningkatkan libido, stamina, dan memperbaiki kehidupan seksual dengan pasangan.

Melansir Healthline, Selasa (20/7/2021), gairah seks yang sehat berhubungan dengan fisik dan emosional yang sehat.

Hal ini bisa didapatkan melalui diet bergizi untuk meningkatkan alirah darah dan kesehatan jantung.

Baca Juga: Resep Rendang Daging Susu Kedelai, Sajian Lezat Hari Raya Idul Adha

Makanan yang kaya protein menjadi salah satu pilihan untuk membantu mencegah gangguan yang memengaruhi libido seseorang.

Salah satu sumber protein bisa didapatkan di dalam daging, baik daging sapi, ayam, maupun babi.

Daging tersebut memiliki senyawa yang membantu memperlancar aliran darah, yakni karnitin, L-arginin, dan zat besi.

Untuk diketahui, aliran darah yang lancar merupakan poin penting bagi respon seksual seseorang, baik laki-laki maupun perempuan.

Dalam jurnal yang dipublikasikan di National Library of Medicine, ditemukan bahwa suplemen arginin dapat membantu mengobati disfungsi ereksi ringan hingga sedang.

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Gading-Persada

Sumber : Healthline/Womens Health Mag


TERBARU