5 Tips dari Kapolresta Tegal agar Aksi Pencabulan 5 Bocah SD Tak Terulang Kembali
Tips, trik, dan tutorial | 10 Juni 2021, 12:46 WIBTEGAL, KOMPAS.TV- Kasus pencabulan yang dilakukan tiga pelajar di Kota Tegal, Jawa Tengah yang masih duduk di bangku SD dan SMP terhadap lima teman bermain mereka yang sesama jenis membuat miris semua orang.
Agar kasus ini tak terulang kembali, Kapolresta Tegal Kota AKBP Rita Wulandari membagikan sejumlah tips terutama ditujukan kepada pada orang tua.
“Setiap orang tua harus punya cara agar anaknya tidak menjadi pelaku maupun korban (pencabulan),” imbuh Rita pada wartawan di kantornya, Rabu (9/6/2021).
Baca Juga: 3 Pelajar di Tegal Cabuli Lima Teman Bermain, Polisi: Akibat Lihat Konten Dewasa Sesama Jenis
Adapun 5 tips menghindari aksi pencabulan itu antara lain:
- Orang tua harus mengontrol gawai anak
Setiap orang tua harus bisa mengontrol pemakaian gawak anak-anak mereka. Caranya bisa mengamankan bukti berupa foto atau video atau bahkan percakapan apabila ada orang asing mengirimkan konten negatif ke handphone anak mereka.
- Gunakan aplikasi penyaring
Banyaknya konten-konten negatif yang masuk ke telpon genggam anak sejatinya bisa dicegah dan disaring. Rita Wulandari mengatakan, hal itu bisa dilakukan dengan menggunakan password serta filter gawia.
“Private akun medsosnya juga,” imbuh dia.
Baca Juga: Lewat Bujuk Rayu, Tiga Pelajar Cabuli Teman Bermain Sesama Jenis di Tempat Berbeda
- Tumbuhkan rasa empati
Penulis : Gading Persada Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV