> >

Secara Khusus, Megawati Soekarnoputri Apresiasi Lagu "Sungkem" Karya Didi Kempot

Musik | 27 Mei 2020, 18:09 WIB
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto menerima lagu sungkem yang diciptakan Didi Kempot (Sumber: Dok PDI-P)

KOMPASTV - Meninggalnya Didi Kempot beberapa pekan lalu memang meninggalkan duka mendalam bagi seluruh masyarakat Indonesia. Tak terkecuali Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, yang juga merasa kehilangan lantaran Didi Kempot ternyata punya lagu "Sungkem" yang bercerita tentang Soekarno.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengakui Megawati Soekarnoputri sangat terharu dan bangga saat menerima lagu Sungkem yang diciptakan khusus oleh Didi Kempot.

Hasto menyebut lagu "Sungkem" memang tidak sempat diberikan langsung kepada Megawati Soekarnoputri karena Didi Kempot sudah meninggal dunia.

Penyerahan lagu tersebut disampaikan istri Didi Kempot, Saputri, untuk Megawati, dan secara simbolis, serah terima lagu Sungkem dilakukan secara virtual antara Saputri dengan Hasto Kristiyanto, dalam Konser Tombo Kangen in Memoriam Didi Kempot, pada Senin (25/5/2020) malam.

"Suatu kehormatan bagi kami, khususnya Ibu Megawati Soekarnoputri," kata Hasto seperti mengutio Kompas.com, Selasa (26/5/2020).

Menurut Hasto, Megawati Soekarnoputri juga sudah menyiapkan kenang-kenangan untuk keluarga Didi Kempot, yakni berupa lirik lagu Sungkem bergambar Bung Karno dan Didi Kempot yang dibingkai.

“Kenang-kenangan ini kami persembahkan atas seluruh dedikasi Mas Didi Kempot yang mampu membangun harapan bagi Wong Cilik,” sambung Hasto.

Mengenai harapan Saputri yang ingin bertemu Megawati untuk memberikan lagu Sungkem, Hasto berjanji akan menyampaikan dan berharap pertemuan itu segera terwujud.

“Terima kasih atas dedikasi Mas Didi Kempot bagi Wong Cilik. Terima kasih Ibu Saputri, akan kami sampaikan kepada Ibu Megawati Soekarnoputri,” kata Hasto.

Penulis : Ade-Indra-Kusuma

Sumber : Kompas TV


TERBARU