Tata Cara Menjalankan Shalat Idul Fitri di Rumah Bersama Keluarga
Lifestyle | 15 Mei 2020, 16:46 WIBKOMPASTV - Lebaran tahun ini memang akan terasa sangat berbeda. Setelah tidak ada tarawih dan shalat berjamaan di masjid, shalat idul fitri juga harus dikerjakan di rumah demi mencegah penularan corona.
Ada aturan atau tata cara shalat idul fitri di rumah, Dipandu oleh Ustadz Dr. Firanda Andirja, M.A.,seperti dalam video yang diunggah akun@makassar.infoo, Berikut cara melakukan shalat idul fitri di rumah aja.
shalat idul fitri sekarang memang berbeda, karena tidak bisa melaksanakan di lapangan karena halangan adanya pandemi.
"Ulama berpendapat shalat idul fitri dirumah menurut ulama dibolehkan, hal ini bisa dilihat dari dalil Imam Al Buchari, bahwasanya Anas bin Malik pernah shalat idul fitri dirumahnya, maka ia kumpulkan keluarga, istri dan anaknya, kemudian ia menyuruh budaknya untuk menjadi imam," buka Ustad Firanda.
Menurut Ustad Firanda, inilah dalil yang dijadikan dasar paara ulama bahwa boleh shalat idul fitri di rumah.
Adapun pelaksanaanya sama saja, tidak ada bedanaya di rumah dan lapangan, di rumah, hanya tidak ada khutbah.
"Sebelum shalat idul fitri sebaiknya mandi setelah terbit fajar. Lalu sunahnya adalah makan kurma, mau 3, 5, 7 karena itu sunah nabi, untuk menunjukan hari itu (Hari Idul Fitri) adalah harinya berbuka, kita selesai berpuasa di bulan ramadhan. Kalau tidak ada kurma boleh makan yang manis," lanjutnya.
1. Adapaun shalat idul fitri, dimulai setelah 15 menit setelah terbit matahari, atau sun rise, atau waktu syuruq, berakhir saat waktu zawal, dan berakhir 15 menit sebelum azan zurhur. Jadi yang terbaik ya salat diawal waktu, di pagi hari.
2. Pelaksanaannya rakaat pertama 7x rakaat kedua 5 kali.
3. Imam Syafii menyebut Takbiratul Ihram tidak dihitung, jadi setelah takbir awal, lalu membaca doa iftitah, lalu kita baru kita takbir 7x (takbir tambahan)
Penulis : Ade-Indra-Kusuma
Sumber : Kompas TV