> >

Indonesia International Book Fair (IIBF) 2024 Resmi Digelar 25-29 September di JCC Senayan

Seni budaya | 26 September 2024, 03:00 WIB
Suasana gerai Gramedia pada pembukaan Indonesia International Book Fair 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Rabu (25/9/2024). Pameran buku yang dibuka untuk umum dan gratis ini berlangsung hingga Minggu (29/9/2024). (Sumber: KOMPAS/ PRIYOMBODO)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Indonesia International Book Fair (IIBF) 2024 digelar mulai hari ini, Rabu (25/9/2024) hingg 29 September 2024 di Hall Cenderawasih, Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat.

Indonesia International Book Fair adalah pameran perdagangan penerbitan buku yang diadakan setiap tahun di Jakarta, Indonesia.

Selain menjual buku, pameran ini juga menjadi pintu gerbang bagi penerbit dan penulis ke pasar buku internasional. Selain itu juga diadakan seminar, diskusi dan peluncuran buku. 

Pameran ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 1980 dengan nama Indonesia Book Fair dan bertransformasi menjadi IIBF sejak tahun 2014.

Baca Juga: Momen Peluncuran Buku, Sri Mulyani: "No Limits" Reformasi dengan Hati

Tahun ini, IIBF 2024 mencakup pameran buku, peluncuran buku, temu penulis, sesi tanda tangan penulis favorit, serta acara diskusi, bincang-bincang, dan seminar.

Penyelenggara acara juga menyiapkan program untuk anak-anak seperti wisata literasi, mendongeng, dan lomba mewarnai.

Kegiatan wisata literasi akan diikuti oleh lebih dari 60 sekolah dengan lebih dari 3.000 siswa dan santri serta 400 guru.

Selain itu, penyelenggara IIBF 2024 menyiapkan acara Indonesia Rights Fair, Story Market: Book to Screen, Pasar Kreatif, Editor Clinic, Illustrator Clinic, dan Networking bagi para profesional di bidang penerbitan dan penulisan.

"Tujuan besar IIBF sebetulnya menjadi penghubung bagi pelaku industri kreatif terutama di Indonesia, yaitu dengan mempertemukan para pelaku. Tidak hanya dari penerbit, pembaca, maupun orang-orang penerbitan, tetapi juga dari sisi industri kreatif lainnya," kata Ketua Panitia IIBF 2024, Wedha Stratetsi Yudha dalam Weekly Press Briefing di gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Senin (23/9/2024), dikutip dari Kompas.com.

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV, Kompas.com


TERBARU