> >

CFD Tetap Digelar Saat Pernikahan Kaesang dan Erina, Gibran: Enggak Ada Hubungannya Sama Nikahan

Selebriti | 22 November 2022, 21:43 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengatakan bahwa car free day (CFD) tetap digelar saat pernikahan Kaesang dan Erina. (Sumber: Kompas TV/Antara)

SOLO, KOMPAS.TV - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming mengatakan bahwa car free day (CFD) tetap digelar di hari pernikahan adik bungsunya, Kaesang Pangarep, dan Erina Gudono.

Sebagai informasi, kegiatan CFD di Solo biasanya dilakukan di sepanjang Jalan Slamet Riyadi pada hari Minggu. Lokasi tersebut cukup dekat dengan Pura Mangkunegaran, tempat resepsi pernikahan Kaesang dan Erina.

Kegiatan CFD akan tetap berjalan meski bertepatan dengan resepsi pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi.

Baca Juga: Berkas Pernikahan Kaesang-Erina Sudah Diterima KUA Sleman, Ijab Kabul Digelar 10 Desember Nanti!

“Enggak ada hubungannya nikahan sama CFD. CFD tetap jalan,” kata Gibran, Senin (21/11/2022), seperti dikutip dari Kompas.com.

Gibran menyebut, pihak Pemerintah Kota (Pemkot) Solo sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas untuk mencegah kemacetan di sekitar Pura Mangkunegaran.

Lebih lanjut, Gibran mengatakan bahwa tidak ada pawai dan kirab dalam pernikahan Kaesang Pangarep.

“Nanti saja update-nya mendekati hari H, tak kupas semua. Tidak ada pawai atau kirab,” tegasnya.

Tak hanya itu, pihaknya juga telah menyiapkan sejumlah hal untuk mengantisipasi membeludaknya tamu pernikahan, termasuk soal keamanan, kebersihan, dan persiapan kantong-kantong parkir.

Baca Juga: Akan Ada Pesta Rakyat di Pernikahan Kaesang dan Erina, Pura Mangkunegaraan Solo Mulai Dipoles

Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas.com


TERBARU