> >

Valencia Tanoesoedibjo, Anak Ketum Perindo Pemilik 5 Bisnis yang Dilamar Kevin Sanjaya di JIS

Selebriti | 3 Agustus 2022, 08:42 WIB
Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo mulai go public dengan hubungan asmara mereka. (Sumber: Instagram/@kevin_sanjaya)

SOLO, KOMPAS.TV - Putri Hary Taonesoedibjo, Valencia Tanoesoedibjo menerima lamaran dari pebulu tangkis Kevin Sanjaya Sukamuljo, Selasa (2/8/2022) kemarin. Momen tersebut dilaksanakan tepat dengan ulang tahun ke-27 Kevin.

Lamaran tersebut dilaksanakan di Jakarta International Stadium (JIS). Dalam stadion berkapasitas 82 ribu orang tersebut, Kevin melamar di tengah lapangan dengan pangung berbunga.

Duduk bersimpuh pebulu tangkis tersebut melamar Valencia. Tak butuh waktu lama bagi Valencia untuk menerima lamaran dari sang kekasih. Layar besar di JIS yang bertuliskan "She said YES!" mengudara.

Berikut sederet informasi terkait sosok Valencia beserta profil dan faktanya.

Baca Juga: Selamat! Kevin Sanjaya Resmi Lamar Valencia Tanoesoedibjo

Profil Valencia Tanoesoedibjo

Valencia Tanoesoedibjo merupakan putri kedua dari pasangan Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo dan Liliana Tanoesoedibjo yang lahir pada 13 Januari 1993.

Putri dari konglomerat yang memiliki bisnis media membuat karier Valencia tak jauh dari dunia tersebut. Ia dikenal sebagai Direktur MNC Studios Internasional dan Direktur Pelaksana GTV.

Pengenyam pendidikan di Universitas Teknologi Sydney ini memiliki gelar Master of Arts sebelum membantu beberapa bisnis milik ayahnya.

Sebelumnya Valencia sempat terjun ke perpolitikan di Indonesia. Ia saat itu mencalonkan diri menjadi anggota DPR periode 2019-2024.

Namun, Valencia yang datang dari Partai Perindo tersebut gagal ke Senayan karena perolehan suara partai di bawah ambang batas.

Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas.com


TERBARU