Daftar Lengkap Penerima BET Awards 2022, Will Smith Jadi Aktor Terbaik
Selebriti | 28 Juni 2022, 20:41 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Black Entertainment Television (BET) Awards 2022 diadakan untuk mengapresiasi karya-karya artis kulit hitam Afrika-Amerika di seluruh bidang mulai dari musik, televisi, film, hingga olah raga.
Tahun ini, acara penghargaan tersebut diadakan di Microsoft Theater di Los Angeles pada Minggu (26/6/2022).
BET Awards 2022 dipandu oleh aktris pemenang Academy Awards sekaligus pemenang Golden Globe, Taraji P. Henson.
Will Smith yang sempat menuai kontroversi pada ajang penghargaan Oscar 2022 lalu, menerima penghargaan sebagai Best Actor di BET Awards 2022 berkat penampilannya dalam film King Richard.
Film tersebut juga berhasil menggondol penghargaan sebagai Best Movie.
Penyerahan penghargaan BET Awards untuk kategori Best Actor dan beberapa kategori lainnya tidak ditayangkan.
Will Smith sendiri tidak hadir dalam upacara penghargaan BET Awards 2022 yang digelar di Los Angeles itu.
Seperti diketahui, Smith dijatuhi hukuman tidak boleh menghadiri acara penghargaan Academy Awards atau Oscar selama sepuluh tahun.
Hukuman itu dijatuhkan usai dia menampar Chris Rock yang membuat lelucon tentang istri Smith, Jada Pinkett, di atas panggung Oscar pada 27 Maret lalu.
Baca Juga: Nasib Will Smith Usai Insiden Oscar, Netflix Batalkan Sejumlah Proyek Film
Berikut daftar lengkap penerima BET Awards 2022:
1. Best Female R&B/Pop Artist - Jazmine Sullivan
2. Best Male R&B/Pop Artist - The Weeknd
3. Best Group - Bruno Mars, Anderson. Paak, Silk Sonic
4. Best Collaboration - "Essence" - Wizkid Feat. Justin Bieber & Tems
5. Best Female Hip Hop Artist - Megan Thee Stallion
6. Best Male Hip Hop Artist - Kendrick Lamar
7. Video of The Year - "Smokin' Out The Window" - Bruno Mars, Anderson .Paak, Silk Sonic
8. Video Director of the Year - Anderson .Paak a.k.a Director .Paak
9. Best New Artist - Latto
10. Album of the Year - An Evening With Silk Sonic – Bruno Mars, Anderson .Paak, Silk Sonic
11. Dr. Bobby Jonnes Best Gospel/Inspirational Award - "We Win" - Lil Baby x Kirk Franklin
12. BET Her - "Good Morning Gorgeous" – Mary J. Blige
13. Best International Act - Tems (Nigeria)
14. Best Movie - King Richard
15. Best Actor - Will Smith – King Richard
16. Best Actress - Zendaya – Euphoria | Spider-Man: No Way Home
17. Young Stars Award - Marsai Martin
18. Sportswoman of The Year Award - Naomi Osaka
19. Sportsman of The Year Award - Stephen Curry
Baca Juga: Ini Kata Will Smith Usai Dilarang Hadir di Oscar Selama 10 Tahun: Saya Menerima...
Penulis : Dian Septina Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV