Cerita Courtney Love saat Johnny Depp Selamatkan Nyawanya, Kini Beri Dukungan untuk Balas Budi
Selebriti | 23 Mei 2022, 13:18 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Penyanyi Courtney Love memberikan dukungannya kepada Johnny Depp yang tengah berjuang melawan Amber Heard di muka hukum.
Dalam sebuah video yang diunggah ke akun media sosial, istri Kurt Cobain mengingat cerita saat Depp menyelamatkan nyawanya pada tahun 1995.
Kala itu, Love mengalami overdosis dan bintang Pirates of the Caribbean itu memberikan Love pertolongan pertama berupa cardiopulmonary resuscitation atau CPR.
Baca Juga: Profil Camille Vasquez, Pengacara yang 'Bantai' Amber Heard dan Sempat Diisukan Pacari Johnny Depp
“Saya tidak benar-benar ingin membuat penilaian publik. Saya hanya ingin memberitahu Anda bahwa Johnny memberi saya CPR pada tahun 1995 ketika saya overdosis di luar The Viper Room, ” kata perempuan berusia 57 itu, mengutip Pagesix, Senin (23/5/2022).
Courtney Love mengungkapkan bahwa saat itu dia sedang terpuruk karena kehilangan suaminya, Kurt Cobain yang meninggal karena bunuh diri.
Selain menyelamatkan nyawanya, Love bilang bahwa Johnny Depp sangat perhatian kepada anaknya bersama Kurt Cobain, Frances Bean Cobain.
Love mengatakan, Depp menulis surat ke Frances untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-13 di tengah kematian ayahnya yang terlalu cepat dan perjuangan ibunya untuk keluar dari kecanduan.
“Johnny, saat aku terpuruk dan Frances harus menderita dengan semua ini, menulis surat empat halaman yang tidak pernah dia tunjukkan kepada saya. Dia mengirim limusin ke sekolahnya agar Frances dan temannya pergi ke Pirates,” kata Love.
Baca Juga: Organisasi Anti-Kekerasan terhadap Perempuan Dukung Johnny Depp, Ini Alasannya
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : PageSix